Sekitar 250 relawan dari unsur Kepanduan Partai Keadilan Sejahtera, siap berangkat ke Jalur Gaza, Palestina. Mereka siap membantu korban perang antara Israel dan pejuang Palestina.
“Untuk kloter pertama, ada lima puluh relawan yang akan berangkat melalui Mesir,” ujar Ketua Bidang Kepanduan dan Olah Raga PKS Jateng, Amir Darmanto di Semarang, Rabu 21 November 2012, sebagaimana dikutip Vivanews.
Para relawan ini diklaim memiliki berbagai keahlian, seperti paramedis, ahli bangunan, ahli mesin, juru masak, dan sopir telah melalui proses penyaringan sebelum diberangkatkan.
Amir menambahkan, sebenarnya seluruh relawan itu telah siap diberangkatkan. Namun, proses pemberangkatan itu menemui kesulitan. Sehingga, pada tahap pertama baru 50 relawan yang bisa dikirim. “Kami berharap pemerintah Indonesia dapat menfasilitasi keinginan kami untuk membantu rakyat Palestina,” tambah Amir.
Sebelum diberangkatkan hari ini, para relawan itu melakukan apel siaga. Mereka menginjak-injak serta membakar bendera Israel. Salah seorang relawan, Usep Badruzaman, menyatakan keinginannya untuk berangkat ke jalur gaza.
“Begitu kami menerima telpon untuk berangkat hari itu juga kami akan berangkat, karena niat kami membantu saudara yang sedang kesulitan maka matipun kami siap,” kata Usep.
Redaktur: Shabra Syatila 
dari: news.fimadani.com